
Prajurit TNI dari Satuan Denma Brigif 17/SBB menangkap dan mengamankan dua copet dari amukan massa di sekitar lampu merah Keong, Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (23/01/2025). Foto: Istimewa
Visiokreatif.com – Jakarta. Dua copet ini hampir saja kehilangan nyawa di Ciracas, Jakarta Timur. Amukan massa tak bisa dibendung, dua copet itu hanya bisa pasrah.
Beruntung ada tiga prajurit TNI dari Satuan Denma Brigif 17/SBB yang melintas pada Kamis (23/1). Copet yang saat itu hampir sudah menjadi bulan-bulanan warga, segera diamankan Serda Idris, Seda Pudirman Zebua, dan Prada M Ikhlas.
Sedangkan seorang copet lainnya, berlari mendatangi Serda Zebua dan meminta perlindungan. Dalam siaran pers Puspen TNI, Jumat (24/01/2025), tiga prajurit TNI itu kemudian membawa dua copet itu ke kantor polisi.
“Di tengah situasi tegang itu, seorang pencopet lain yang juga dikejar warga mendekati Serda Zebua, meminta perlindungan dari amukan massa. Melihat situasi semakin genting, Serda Zebua segera mengamankan pria tersebut. Ketiga anggota TNI tersebut kemudian membawa kedua pelaku ke Polsek Pasar Rebo untuk memastikan keduanya terhindar dari amukan warga yang semakin tak terkendali,” demikian keterangan Puspen TNI.
Baca Juga: Sinergitas TNI-Polri, Gerebek 2 Sarang Narkoba di Medan
Apa yang dilakukan prajurit TNI itu berhasil menyelamatkan dua pencopet itu dari amuk massa. Mereka juga bisa mengendalikan emosi massa yang sudah liar.
Diingatkan kepada masyarakat untuk menjunjung tinggi hukum dan ketertiban agar tidak main hakim sendiri. (*)