
Presiden RI Prabowo Subianto memberikan sambutan pada acara peluncurkan Daya Anagata Nusantara (Danantara) di Istana Presiden, Jakarta, Senin (24/2/2025). Foto: YouTube/ Sekretariat Presiden
Visiokreatif.com – Jakarta. Presiden Prabowo Subianto menyebut Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara akan menjadi Sovereign Wealth Fund (SWF) yang terbesar di dunia.
“Seluruh rakyat indonesia patut berbangga karena dengan total aset lebih dari 900 miliar dolar amerika, Danantara Indonesia akan menjadi salah satu dana kekayaan atau sovereign wealth funds terbesar di dunia,” kata Prabowo saat meluncurkan Danantara di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Senin (24/2/2025).
Prabowo menjelaskan Danantara merupakan solusi strategis yang efisien untuk mengoptimalisasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada. Terkait ini, Prabowo berharap BUMN Indonesia juga dapat masuk ke Fortune 100.
“Banyak pertanyaan tentang Danantara Indonesia, mungkin ada yang ragu-ragu apakah ini bisa berhasil atau tidak. Hal ini adalah wajar karena inisiatif ini belum pernah ada sebelumnya,” kata Prabowo.
Adapun untuk struktur kepengurusan, Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani resmi memimpin Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).
Baca Juga: Danantara Resmi Dibentuk, Seluruh Aset BUMN Bakal Dialihkan
Rosan akan dibantu Pandu Sjahrir dan Dony Oskaria di pucuk pimpinan BPI Danantara. Dony Oskaria menempati jabatan sebagai Chief Operating Officer (COO) atau holding operasional. Sementara Pandu Sjahrir di kursi Chief Investment Officer (CIO) atau holding investasi.
Selain itu, Prabowo juga menunjuk Menteri BUMN Erick Thohir dan Muliaman Hadad sebagai Ketua dan Wakil Ketua Dewan Pengawas Danantara. (*)
1 thought on “Prabowo: Danantara Jadi Salah Satu SWF Terbesar di Dunia”
Comments are closed.